TRANSLATE

Tentang Mobil

Mobil klasik Toyota – Meskipun dikatakan tua, namun mobil-mobil retro memiliki penggemarnya tersendiri. Bahkan saat ini ada banyak komunitas mobil antik yang tersebar di seluruh Indonesia. Umumnya komunitas-komunitas ini pun sering mengadakan gathering atau kopi darat (kopdar) untuk berbagai informasi serta kunjungan rutin.
Siapa yang tidak mengenal mobil antik VW? Mobil retro satu ini sering disebut sebagai mobil kodok. Komunitas dari mobil retro Volkswagen (VW) ini pun tersebar di banyak kota tanah air. Meskipun sudah uzur dan melebihi usia orang tua kita, namun mobil retro ini tetap memilki penggemar.
Beberapa pengguna mobil, ternyata lebih menikmati cara berkendara dengan mengganti gigi secara manual, itu sebabnya Volkswagen (VW) akan terus membuat mobil transmisi manual disamping transmisi otomatis. Pernyataan tersebut  disampaikan oleh Kepala Teknologi VW, Matthias Rabe pada tanggal 23 Maret 2020.
Peugeot 405 adalah mobil keluarga, yang dirilis oleh produsen mobil Prancis Peugeot pada Juli 1987. Sekitar 2,5 juta kendaraan sedan dan station wagon telah terjual di seluruh dunia, baik untuk Left Hand Drive (LHD) atau Right Hand Drive (RHD), menunjuk kepada letak posisi kemudinya dikiri atau dikanan.
Sebuah mobil Datsun 521 Pick Up yang dibuat pada tahun 1971 dan terpelihara dengan baik, berhasil memenangkan penghargaan tertinggi untuk kelas truk. Penobatan tersebut terjadi pada acara 'Concours d'Elegance of Texas' yang diadakan pada tahun 2017. Mobil ini mengalahkan berbagai jenis truk antik lainnya.
Mesin asli Toyota Land Cruiser FJ40 adalah 6 silinder in-line yang berkapasitas 4.230 cc dan masih mengandalkan karburator juga sistim platina kondensor. Karena dirasa sudah kurang mumpuni dan boros bensin, maka banyak yang menggantinya dengan mesin diesel.
Daihatsu Ceria adalah mobil yang sudah layak dikoleksi. Tergolong legendaris karena tidak diproduksi lagi. Pada saat dirilis, yaitu pada tahun 2001,  harga jual Daihatsu Ceria adalah  Rp 80 jutaan untuk tipe tertinggi.  Kira-kira berapa harga jual Daihatsu Ceria sekarang ini?
Eterna adalah mobil sedan kategori mewah, yang di produksi oleh perusahaan Mitsubishi dari negeri Sakura. Dibuat pertama kali pada 1988 dan terus bertahan hingga tahun 1991. Sedangkan Mitsubishi Eterna GTi, adalah salah satu versi Eterna yang menggunakan mesin 4G63 2000 cc DOHC Injeksi. Karena itulah, pada brosurnya tertulis bahwa mobil ini wajib menggunakan Premix (sekarang menjadi Pertamax).
Mazda Bongo F800 atau yang biasa disebut sebagai Mazda Bongo saja, adalah mobil minibus produk Mazda yang dibuat pada tahun 1966. Namanya diambil dari nama hewan spesies antelop yang hidup di Afrika. Generasi pertama dari mobil ini dirakit diatas sasis lengkap dengan kaki-kaki dari Mazda 800.
Alfa Romeo Giulia adalah nama dari tiga model mobil. Yang pertama adalah mobil  empat pintu Tipe 105, yang diproduksi dari tahun 1962 hingga 1978. Yang kedua adalah tipe  Spider, Sprint, dan Sprint Speciale Giuliettas yang merupakan pembaharuan dari tipe 105. Dan yang terakhir adalah mobil eksekutif kompak (tipe 952) diluncurkan pada tahun 2015.
  • Tips Sebelum Melakukan Restorasi Toyota Starlet Kotak

    Belakangan semakin banyak orang mencari tahu seluk-beluk restorasi Toyota Starlet Kotak (Starko). Tren hatcback lansiran era 1980-an ini kembali hidup berkat kalangan selebritas Tanah Air yang membagikan momen nostalgianya di media sosial. Sebut saja seperti Gading Marten dan Rico Ceper yang bangga dengan hasil restorasi Starko-nya masing-masing.

Toyota Kijang, Mobil Yang Selalu Siap Sedia Dibawa Kemana-mana

Menelusuri jejak tren otomotif pada tahun 80 hingga 90-an, rasanya kita tidak bisa mengabaikan salah satu mobil keluarga yang namanya masih bergema hingga kini, yaitu Toyota Kijang. Hanya dengan spesifikasi Kijang Super standar, sudah 40 tahun lebih kendaraan ini berkiprah dalam menaklukan aneka medan jalanan di dalam negeri. Baca selengkapnya...
Honda Accord Elegance SM

Mobil Honda Accord Elegance SM, Populer Setelah Era Hatcback Tahun 70-an

Mobilretroklasik.com kembali akan mengajak Anda mengulik mobil lawas. Kali ini, giliran sedan Honda era 1970an akhir yang akan ‘dibedah’. Adalah Honda Accord Elegance SM yang akan diulik spesikasinya kali ini. Honda Accord Elegance SM hadir di Indonesia pada 1978. Kehadirannya di Tanah Air cukup menjadi angin segar setelah sebelumnya Honda di Indonesia hanya menghadirkan sedan tanpa buntut alias hatchback. Baca selengkapnya...

Mitsubishi Minicab 550cc, Mobil Yahud Berpenampilan Imut

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, arti kata yahud/ya·hud/ adalah hebat; luar biasa. Sedangkan imut atau biasa diucapkan imut-imut diartikan sebagai manis, mungil, dan menggemaskan. Dua kata ini cocok untuk menggambarkan "Minicab" sebuah mobil produksi MItsubishi. Bagaimana tidak hebat, jika di jepang sendiri mobil ini dipasarkan untuk berbagai keperluan mulai dari mobil pertanian seperti perontok padi dan pengangkutan, hingga truk pemadam kebakaran. Baca selengkapnya...