TRANSLATE

en English

Penghargaan Tertinggi Untuk Kategori Truck Jatuh Kepada Datsun 521 Pick Up

Ditulis oleh

Sebuah mobil Datsun 521 Pick Up yang dibuat pada tahun 1971 dan terpelihara dengan baik, berhasil memenangkan penghargaan tertinggi untuk kelas truk. Penobatan tersebut terjadi pada acara 'Concours d'Elegance of Texas' yang diadakan pada tahun 2017. Mobil ini mengalahkan berbagai jenis truk antik lainnya.

Sebuah mobil Datsun 521 Pick Up yang dibuat pada tahun 1971 dan terpelihara dengan baik, berhasil memenangkan penghargaan tertinggai di kelasnya. Hal tersebut terjadi pada acara 'Concours d'Elegance of Texas" yang diadakan pada tahun 2017. Mobil ini mengalahkan berbagai jenis truk antik lainnya.

Pada acara yang diikuti oleh 125 peserta ini, diadakan di Richard Greene Linear Park di Arlington, Texas. Uniknya kategori pikap memang tidak biasa diadakan. Bahkan di acara yang diselenggarakan sebelumnya, tidak pernah terlihat  ada kendaraan pick up. 

Pemilik dari Datsun tersebut adalah Nissan Heritage Collection di Franklin, Tennessee. Mobil ini dijuluki "Sweet Pea", karena warna catnya yang manis,  gaya tahun 70-an.

Mobil tersebut diperoleh perusahaan Nissan, dari Marvin Askew, yang merawatnya lebih dari 42 tahun. Marvin membeli pikap ini dalam kondisi baru, pada tanggal 30 November 1971, dengan harga $2.111. Sesuai spesifikasi standar. menggunakan mesin 1.6L I-4 yang dapat menghasilkan daya 96 hp dan 100 lb-ft, dalam kondisi baru. 

Untuk perawatannya tidak banyak yang dilakukan oleh Marvin,  hanya rutin mengganti oli setiap 2.000 mil. Hebatnya ia mencatat semua hal yang dilakukan pada mobil ini dengan tulisan tangan.

Berdasarkan angka 150.000 mil yang terdapat pada odometernya, mobil ini cukup sering digunakan juga. Namun demikian kondisinya memang luar biasa apik.

Setelah sekian waktu, Datsun 521 ini akhirnya menjadi pickup yang layak dikoleksi. Disamping modelnya yang klasik, ketersediaan suku cadangnya juga banyak dan mudah didapat, sehingga mudah untuk dirawat dan menyenangkan ketika digunakan.

Sumber: motortrend.com

MOBIL NEGARA EROPA

MOBIL BENUA AUSTRALIA

Holden Gemini Generasi Pertama (Bagian III) - Seri TD (1978–1979)

Holden Gemini Seri TD diperkenalkan pertama kali pada bulan April tahun 1978. Tampilannya sedikit berbeda dengan seri TC berkat pembaharuan pada beberapa komponen. Seperti penggunaan grille model baru yang terbuat dari baja tahan karat, lampu depan persegi panjang (walaupun masih tersedia lampu… Baca selengkapnya...

Holden Gemini Generasi Pertama (Bagian I) - Seri TX (1975-1977)

TX adalah Generasi Pertama Holden Gemini yang diperkenalkan pertama kali pada bulan Februari 1975 dan dipasarkan di Australasia.Yang dimaksud Australasia adalah kawasan di Oseania yang mencakup Australia, Selandia Baru dan pulau-pulau di sekitarnya di Samudra Pasifik. Baca selengkapnya...

Holden Gemini Generasi Pertama (Bagian IV) - Seri TE (1979-1982)

TE adalah seri Holden Gemini yang paling populer hingga terjual lebih dari 70.000 unit. Diperkenalkan pertama kali pada bulan Oktober 1979, sebagai sedan, dengan eksterior bagian depan dan belakang yang berbeda dengan seri sebelumnya. Baca selengkapnya...