TRANSLATE

Tentang Mobil

Fiat 124 adalah salah satu  jenis mobil yang banyak diandalkan oleh anggota PPMKI (Perhimpunan Penggemar Mobil  Kuno Indonesia) saat mengikuti event. Sebagai contoh,  ada 5 mobil Fiat keluaran tahun lawas, ikut dalam "Expedisi Timur Indonesia Fiat Club" rute Denpasar-Lewobunga. Expedisi untuk menggali potensi pariwisata Indonesia Timur ini  berlangsung selama 16 hari hingga 30 Juni 2019.
Kata ‘LUV’ pada  Chevrolet LUV, sebuah merk mobil model pikap yang dipasarkan di era 70-an hingga 90-an, adalah kepanjangan dari ‘Light Utility Vehicle’. Namun tahukah anda jika pikap ini bukan sepenuhnya produk resmi Chevrolet, melainkan hasil rebadge dari merk lain.
Banyak yang berpedapat bahwa penambahan perangkat turbo pada Jeep CJ7 Diesel bermesin isuzu seri  C 240 A tidak dapat bertahan lama karena akan mudah rontok, patah cranksaft, pecah piston, bengkok stang piston dan sebagainya. Menurut pemilik web jeep99.blogspot.com, yang telah memiliki pengalaman memasang turbo pada jeep CJ7 diesel buatan 1982 dengan nomor  polisi  DD 266 AY, hal tersebut tidak benar. 
Bagaimana caranya menggunakan mobil dengan  mesin kecil tetapi mampu mengeluarkan tenaga besar sesuai kebutuhan seperti jeep CJ7 bermesin isuzu c240  diesel buatan 1982?. Tidak perlu mengeluarkan banyak biaya, cukup menerapkan ramuan gardan sebagai berikut:
Suzuki Jimny tergolong mobil dengan model Sport Utility Vehicle (SUV), yang didesain untuk melewati jalanan off road, heavy duty, bukan mobil yang mengedepankan kenyamanan. Namun banyak yang mengeluhkan bantingan duspensinya. Padahal jika dibandingkan SUV lain, bantingan dari suspensi standar Jimny sebenarnya tidak begitu keras. Alih-alih memodifikasi suspensi Jimny agar bisa lebih nyaman, banyak yang melakukannya dengan cara yang salah kaprah hingga malah menjadi lebih keras.
Toyota Kijang kapsul teknologi mesinnya dapat dikatakan masih kuno dan sederhana, maka kerugian mekanisnya masih tinggi. Ditambah lagi yang masih menganut sistem pengabutan bahan bakar karburator, maka sudah jadi rahasia umum bila Toyota Kijang Kapsul relatif boros dalam hal konsumsi BBM.
Toyota Avanza adalah mobil yang diproduksi di Indonesia oleh pabrikan Daihatsu, yang dipasarkan juga oleh Daihatsu dengan nama Daihatsu Xenia. Nama Avanza berasal dari bahasa Italia, Avanzato,  yang artinya maju. Sedangkan dalam bahasa Spanyol, memiliki arti bergerak. Pada masa itu, bentuk Toyota Avanza dianggap sangat modern untuk sebuah minibus. Rancang bangunnya memakai konsep MPV, yang pada masa itu memang  sedang populer diseluruh dunia. Sebuah desain yang perbedaannya cukup signifikan  jika dibandingkan minibus tanpa bonnet berukuran kecil.
Sukses meluncurkan VW Golf yang menggunakan desain mesin depan dengan pendingin air,  Volkswagen mulai memikirkan untuk merancang ulang minibus legandarisnya yang dikenal di Indonesia sebagai VW Kombi, dengan konsep layout yang sama dengan VW Golf. Ide ini kemudian direalisasikan pada tahun 1990, dengan meluncurkan generasi keempat VW Kombi dengan  kode sasis T4.
Kendaraan 4WD ternyata memiliki peranan dalam kemenangan sekutu di perang dunia kedua. Salah satunya kendaraan 4WD tersebut adalah buatan Amerika Serikat yang bernama Willys. Rancang bangun mobil ini kemudian diadopsi oleh banyak negara salah satunya Uni Soviet. Negara ini yang kemudian membuat kendaraan militer serba guna berpenggerak empat roda, mulai Januari 1944.
Pada suatu waktu, Perancis pernah memiliki beberapa daerah jajahan. Oleh sebab itu, Perancis membutuhkan kendaraan lintas alam atau jip yang handal melintasi berbagai medan dimanapun berada. Namun, Perancis  pada  saat itu belum memiliki kendaraan yang memilki kemampuan tersebut.