×

Peringatan

JUser: :_load: Tidak dapat memuat pengguna denga ID: 301

TRANSLATE

en English

Berkat Kunjungan Pejabat, Toyota Hardtop Masuk Indonesia

Jadi salah satu jip legendaris, begini awal cerita Toyota Land Cruiser FJ40 masuk Indonesia. Mobil ini  di Indonesia biasa dipanggil dengan sebutan Toyota Hardtop. Padahal, unit Toyota FJ40 bukan hanya model hardtop saja, melainkan ada juga yang beratap kanvas. Uniknya, tetap saja banyak yang menyebut Toyota FJ40 model kanvas dengan sebutan Toyota Hardtop Kanvas.

Mobil jip lansiran Toyota ini masuk ke Indonesia pada tahun 1960-an. Konon kabarnya, gara-gara satu rombongan pejabat Indonesia yang berkunjung ke  Jepang. Rombongan tersebut terpukau melihat penampilan pasukan beladiri Jepang (Jieitai) yang memakai Toyota FJ40 sebagai salah satu armada tempurnya.

Singkat cerita, pemerintah Indonesia kemudian mendatangkan Toyota FJ40, yang pertama tentu saja untuk kalangan militer.  Yaitu menjadi tunggangan pasukan Cakrabirawa atau pasukan pengawal presiden. Makan, tak heran kemudian muncul julukan Toyota FJ40 Cakrabirawa.

Baru ketika PT Gaya Motor (anak perusahaan PT Astra Internasional) merakit Toyota FJ40 di Jl. Sulawesi 2, Tanjung Priok pada 1970 banyak kalangan sipil yang memakai jip ini.

Toyota Land Cruiser merupakan SUV terbaik pabrikan Toyota yang terlihat dan terbukti tangguh saat melintasi medan on-road maupun on-road. Bentuknya pun telah mengalami banyak perubahan dan variasi, mulai dari kesan mobil hardtop yang begitu kaku dan gahar hingga kini yang terlihat begitu dinamis, mewah, dan elegan. Hadir sejak tahun 1950-an, mobil buatan Jepang ini memiliki sejarah yang cukup panjang.

Berawal dari ‘paksaan’ untuk mengakomodasi kebutuhan transportasi militer Amerika Serikat, mobil yang dibuat berdasarkan spesifikasi dan blueprint Jeep Willys ini kemudian berkembang ke seluruh penjuru dunia. Adapun versi pertama dari Toyota Land Cruiser adalah seri BJ dan FJ yang ada pada periode 1951 sampai 1955.

 

MOBIL BENUA AUSTRALIA

Holden Gemini Generasi Pertama (Bagian II) - Seri TC (1977–1978)

Holden Gemini TC mulai diproduksi dan dipasarkan mulai bulan Maret 1977 hingga April 1978. Karena masih menggunakan platform yang sama, TC dapat dikatakan sebagi versi facelift dari Holden Gemini TX (1975-1977). Baca selengkapnya...

Holden Gemini Generasi Pertama (Bagian III) - Seri TD (1978–1979)

Holden Gemini Seri TD diperkenalkan pertama kali pada bulan April tahun 1978. Tampilannya sedikit berbeda dengan seri TC berkat pembaharuan pada beberapa komponen. Seperti penggunaan grille model baru yang terbuat dari baja tahan karat, lampu depan persegi panjang (walaupun masih tersedia lampu… Baca selengkapnya...

Holden Gemini Generasi Pertama (Bagian IV) - Seri TE (1979-1982)

TE adalah seri Holden Gemini yang paling populer hingga terjual lebih dari 70.000 unit. Diperkenalkan pertama kali pada bulan Oktober 1979, sebagai sedan, dengan eksterior bagian depan dan belakang yang berbeda dengan seri sebelumnya. Baca selengkapnya...